Resep Hainanese Chicken Rice

Resep Hainanese Chicken Rice

.

Hainanese Chicken Rice 

Recipes by : Kartini Lasiyo

Hainanese Chicken Rice merupakan makanan yang sangat digemari di Negara Hong Kong.

hal itu terlihat dari sebuah stand yang menjual khusus Hainanese Chicken Rice dan Selalu ramai di tengah para penjual masakan khas Hog Kong lain yang enak dan beragam.

Entah itu dihari biasa atau bahkan hari Minggu , stand Penjual Hainanese Chicken Rice ini selalu sibuk dengan antrian panjang para konsumennya, baik itu warga Hong Kong ataupun para Buruh Migran yang tengah libur.

Melihat minat para masyarakat di Hong Kong tentang Hainanese chicken Rice ini , Admin semakin penasaran dengan rasa Nasi ayam yang berasal dari Thailand dan  populer di Hong kong ini.

Ternyata benar saja , rasa Hainanese Chicken Rice memang Enak dan tidak membuat kita Bosan untuk menyantapnya setiap hari.

Karena Harga Hainanese Chicken Rice per Porsi HK $28 yang menurut admin Mahal , sehingga mulai bereksperiment untuk mencari resep bagaimana cara membuat Hainanese Chicken rice yang rasanya seperti di Stand tersebut.

Mencoba berkali-kali dan sering Gagal mendapatkan rasa yang pas ,hal itu tak lantas membat admin putus asa.

Suatu ketika admin pun berhasil membuat resep yang menurut admin sudah sangat cocok dan pas sesuai lidah dan rasanya yang Lumayan lah .hahahahhah

Mau resepnya?

Bahan  Untuk Ayam Hainan :
  • 1 Ekor ayam (Bersihkan ) ,
  • 4 Sdm Garam,
  • 2  Lanjar Daun Bawang,
  • 1 Irisan Jahe,
  • 1 Chicken Dense Soup ( kalau tidak ada bisa di ganti setengah sendok makan Serbuk ayam) - bisa di SKIP,
  • Air secukupnya
  • Es Batu / Air dingin secukupnya 
Cara Mengolah  Ayam Hainan :
  1. Cuci Bersih ayam , lalu marinade dengan garam dan diamkan selama  beberapa jam (bisa ditaruh di Kulkas ) agar garam meresap kedalam daging ayam,
  2. Rebus air dalam panci sampai mendidih ( usahakan banyaknya air sampai menutupi tubuh ayam ) , masukan Chicken Dense soup atau Serbuk Ayam dan irisan Jahe ,kemudian Masukan ayam dalam air mendidih kurang lebih 3-4 detik , lalu angkat ayam dan cuci dibawah air mengalir sampai benar-benar dingin, masukan ayam kedalam air mendidih lagi selama 3 detik , lalu angkat dan cuci ayam dibawah air mengalir sampai dingin lagi,
  3. Setelah itu , Masukan Ayam dan Daun Bawang dalam air mendidih dan diamkan selama 1 menit , Lalu matikan Api dan Tutup Rapat Pancinya , serta diamkan selama kurang lebih 40 - 45 Menit.
  4. Setelah itu , Keluarkan Ayam dari Panci dan letakkan di Baskom lalu rendam dengan air dingin atau es Batu yang dicampur Air Biasa beberapa saat ( 1 menit ) dengan tujuan agar kulit ayam menjadi kenyal,
  5. Kemudian , ayam siap di Cincang dan dihidangkan dengan Nasi hainan + Sauce nya



Bahan Nasi Hainan:
  • 3 Canting Beras Biasa atau sesukanya ,
  • 2 Jempol Kaki Jahe ( Kuliti dan Parut ),
  • 1 Bongkol Bawang Putih ( Geprek ),
  • 2 Lenjar Daun Bawang,
  • Minyak Sayur secukupnya,
  • Air Rebusan Ayam Hainan secukupnya


Cara Mengolah :
  1. Cuci Beras sampai Bersih , lalu tiriskan,
  2. Panaskan Minyak dalam Wajan , lalu tumis Bawang putih samapai harum , kemudian masukan parutan Jahe dan aduk-aduk sampai aroma jahe keluar atau agak kecoklatan,
  3. Masukan Beras dan aduk-aduk sampai merata dan Kering serta beras terlihat sedikit berwarna Coklat keemasan ,
  4. Kemudian Matikan api dan pindahkan beras ke Rice Cooker lalu tuang Air rebusan Ayam hainan secukupnya ( saya tuang pas setinggi beras tersebut , agar Nasi tidak lembek ),
  5. Setelah itu letakan daun bawang diatasnya dan Masak Nasi seperti biasanaya.


SAUCE
Bahan Sauce Kecap :
  • 5 Sendok Makan dark Soy Sauce
  • 1 Pucuk Jari Manis Gula Batu 

Cara Mengolah Sauce Kecap :
  1. Panaskan Panci  dengan api kecil, Masukan dark soy Sauce dan Gula batu , aduk-aduk hingga gula batu larut , kemudian matikan api

Bahan Ginger Sauce :
  • 2 jempol kaki Jahe (Kuliti dan Parut ),
  • 3 sendok Makan Minyak wijen,
  • 3 sendok Makan Minyak Sayur,
  • 1/4 (seperempat ) sendok teh serbuk ayam,
  • 1 sendok teh Garam ,
  • 3 Lanjar Daun bawang ( Iris )
Cara Mengolah Ginger Sauce :
  1. Tuang Minyak sayur dan Jahe dalam wajan, nyalakan api dan aduk-aduk sampai merata , kemudian masukan Serbuk ayam dan Garam , aduk-aduk lagi sampai Jahe berwarna kuning keemasan, lalu matikan api,
  2. Tuang Minyak Wijen dan Irisan Daun bawang , aduk-aduk sebentar , angkat

Bahan Chilli Sauce :
  • 1 atau 2 Biji Cabe  Merah Besar,
  • 1 Buah Kalamansi atau Lemon ( ambil sarinya ),
  • 3 Siung bwang Putih,
  • 2 sendok Makan Minyak wijen ,
  • 1 sendok teh Garam,
  • 1 sendok makan Gula pasir ,
  • 1 sendok makan air rebusan Ayam Hainan,

Cara Mengolah Chilli Sauce :
  1. Blender semua Bahan( kecuali Minyak wijen) sampai lembut , lalu pindahkan  dalam mangkuk dan tuang minyak wijen , aduk-aduk sampai merata.
NOTED :
Agar sempurna , Sajikan Hainanese Chicken Rice dengan Irisan Mentimun
Selamat mencoba

0 Response to "Resep Hainanese Chicken Rice"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel